Minggu, 17 Juni 2012

Think Different - Steve Jobs 6/6

Mupeng, terlihat sekali dibuat penuh perhitungan dan estetika, kolaborasi seni dan teknologi  ehm saya habis jalan jalan di sini http://store.apple.com/us
cupidspeaks.com

Saya juga penikmat Toy Story, A bugs life, Finding Nemo, The Incridibles, Cars, Wall-E, Ratatouille, semua film film outstanding yang dibuat oleh orang orang hebat di Pixar dan Disney

"Tujuan saya tidak pernah hanya membuat produk hebat, tetapi membangun perusahaan hebat-Walt Disney melakukannya. Dan, dengan cara kami melakukan mergernya, kami mempertahankan Pixar sebagai perusahaan hebat sekaligus membantu Disney tetap menjadi perusahaan hebat"... kereen ya si Jobs ini

Saya tahu saya tahu, dia licik, suka mengumpat, suka marah marah nggak jelas, kasar, tapi ada banyak sisi yang saya suka dalam diri Jobs, Idealismenya, kesempurnaannya, objektifitasnya, karya-karyanya hampir semua karya masterpiece, sempurna hingga detail yang mungkin tidak akan diperhatikan konsumen

Coba perhatikan ketika Jobs salah, tidak menggunakan CD burner di iMac, apa katanya "kami boleh dibilang melewatkan kesempatan tersebut (masalah pemasangan CD burner di iMac ini sempat melalui perdebatan yang alot yang pada akhirnya diputuskan hanya memasang CD biasa)..Jadi kami perlu mengatasi ketertinggalan secepat mungkin" --tanda perusahaan inovatif tidak saja selalu menjadi yang pertama memunculkan ide baru, tetapi juga tahu cara membuat LOMPATAN ketika mendapati dirinya tertinggal (p.470)..Nice ya..:)


Sedih saat membaca, tentang penyakin kankernya, tentang pengunduran dirinya dari Apple, juga kisah penulisan buku biografi ini, Jobs ingin anak anaknya mengenalnya,"aku tidak selalu ada untuk mereka, dan aku ingin mereka tahu alasannya dengan segala yang telah aku lakukan. Juga ketika aku jatuh sakit. Aku menyadari orang orang akan menulis tentang diriku saat aku tiada, tetapi mereka tidak tahu apa apa tentang diriku yang sebenarnya. Kemungkinan mereka akan salah menduga. Itulah sebab mengapa aku ingin memastikan bahwa ada orang yang mendengarkan apa apa yang aku katakan"
Perhatikan perkataan Jobs pada Isaacson "Buku ini tidak akan terlihat seperti sebuah buku pesanan pribadi. Aku tidak akan membacanya untuk sementara waktu karena aku tidak ingin marah. Mungkin, aku akan membacanya tahun depan--jika aku masih hidup" (p.675)

Sisi kelam pribadinya bagi ratusan orang yang pernah bekerja tepatnya kena damprat olehnya, mengatakan bahwa Jobs membuat mereka melakukan hal hal yang tidak pernah mereka bayangkan

Hikayat Steve Jobs adalah kisah tentang ekonomi kreatif dalam bidang teknologi yang dia ciptakan, mulai dari garasi rumah orang tuanya hingga membangunnya menjadi perusahaan paling bernilai di dunia. Jobs melakukan semuanya dengan cara berbeda dengan yang biasa dilakukan oleh perusahaan sejenis "THINK DIFFERENT!!" (p.684)

Buku ini diakhiri dengan 4 halaman tulisan Jobs, tulisan yang menginspirasi eh tepatnya mengamini dan memotivasi saya, berarti saya masih normal....*peace

"Agak aneh rasanya aku menyimpan semua pengalaman ini, mungkin berikut sedikit kebijaksanaan, dan hal hal tersebut kemudian pergi. Jadi aku benar benar ingin percaya bahwa sesuatu akan tetap hidup dan mungkin itulah kesadaran yang tersisa." Mungkin kematian seperti tombol on atau off. Klik dan akhirnya engkau akan pergi untuk selamanya."---mungkin itu sebabnya aku tidak pernah meletakan tombol on off pada piranti Apple.(p.690)

Rest In Peace Steve Jobs We love U.. ♥♥♥


1 komentar:

  1. Luar biasa, sungguh inspiratif. Ringkasan padat berisi mengambil sudut pandang yang berbeda. Sukses terus menginspirasi pendidikan Indonesia.

    Salam hangat untuk Indonesia yang lebih baik.

    Tirta
    @tirtamursitama
    http://mursitama.com

    BalasHapus

Menjadi Instruktur

Pengalaman berikutnya sejak pandemi tepatnya mulai 13 Oktober 2020, saya diajak mas Aye - menjadi instruktur pengajar praktik guru penggerak...